Jangan Abaikan! Ini Tanda-tanda V Belt Motor Sudah Mau Putus

Jangan Abaikan! Ini Tanda-tanda V Belt Motor Sudah Mau Putus

Ciri-ciri V-belt Motor MatiK Putus--wahanahonda.com

Performa Motor Menurun

Tanda berikutnya adalah performa dan kecepatan motor menurun drastis. Meskipun dapat berjalan dan jarum speedometer menunjukkan tinggi, tetapi kecepatan tidak bertambah.

Dalam kondisi v-belt yang longgar, performa komponen akan menurun dan menyebabkan perpindahan tenaga yang tidak efisien dari poros penggerak dan poros beban. 

Pada saat motor berada di kecepatan tinggi, jalan akan terasa sulit dan tidak mulus. Dalam hal ini akan muncul rasa seperti kampas kopling sudah mencapai titik penghabisan dan RPM akan mengalami kenaikan sebentar tetapi kecepatan motor tidak mengalami penambahan.

BACA JUGA:Simak Tips Mencegah Motor Sering Mogok, Nomor 4 Paling Sering Terjadi!

BACA JUGA:Begini Cara Baca Kondisi Jalan Lewat Kaca Spion, Nggak Perlu Tengok Belakang!

Motor Bergetar

Tanda lain yang juga sering dijadikan patokan untuk mengetahui kondisi v-belt adalah dengan mendeteksi adanya getaran pada motor. Namun, getaran pada motor yang disebabkan oleh v-belt tidak bisa dijadikan patokan utama karena getaran bisa hilang setelah beberapa saat.

V-Belt Retak

Tanda fan belt motor yang mau putus juga bisa dilihat dari kondisi fisiknya. V-belt yang sudah retak atau rusak akan membuat Anda susah mengendalikan keseimbangan motor dan membuat motor mogok. Jika kondisi van belt kian parah atau putus, motor tidak bisa dimajukan atau dimundurkan. 

Bahan Bakar Boros

Sebagai contoh, salah satu tanda v-belt nmax harus diganti adalah ketika bahan bakar boros, tetapi tarikannya lemot. Tidak seperti motor gigi, motor matic memiliki v-belt yang dapat melar atau kendur sehingga tarikan berkurang.

Dengan kondisi v-belt yang kendur, tarikan tidak maksimal meskipun RPM sudah tinggi. Akibat lainnya, konsumsi bahan bakar akan menjadi lebih tinggi karena pengendara akan cenderung lebih banyak menarik gas. 

Demikian tanda-tanda v-belt motor harus diganti, semoga bisa bermanfaat untuk kalian semua.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya