Roman Nedielka Keliling Dunia Naik Motor Listrik, Resmi Finish di Jakarta

Roman Nedielka Keliling Dunia Naik Motor Listrik, Resmi Finish di Jakarta

Roman Nedielka-Ilham-

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Roman Nedielka, bule asal Slovakia sukses menjadi bikers pertama yang sendirian keliling dunia dengan sepeda motor listrik

Memulai perjalanannya di Jakarta pada Juli 2023, pria ini resmi menyelesaikan touringnya itu di kota yang sama, Kamis (30/5). 

Menggunakan sepeda motor listrik standar Zero DSR/X tanpa modifikasi apapun, proyek perjalanan yang diberi nama “E.round the World” ini menempuh jarak lebih dari 42.000 km. 

Tujuan dari perjalanan ini menurut Roman adalah untuk menunjukan pada masyarakat, khususnya di Indonesia jika motor listrik juga tangguh dan praktis digunakan untuk perjalanan jauh. 

BACA JUGA:Mejeng di IIMS 2024 Surabaya, Motor Listrik ALVA Diskon Hingga Rp 9 Juta!

BACA JUGA:Beli Pelumas Mobil 1 di Mall Bisa Gratis Nonton MotoGP Mandalika

"Setidaknya, perjalanan ini menginspirasi orang untuk menjajal kepraktisan motor listrik," ucap Roman yang sudah beberapa tahun tinggal di Indonesia. 

Dirinya menganggap jika motor listrik merupakan kendaraan yang asyik, senyap dan gampang untuk melakukan pengecasan dan tak perlu antri bensin, juga ramah lingkungan. 

"Ini lebih baik dari motor bensin. Tapi banyak orang yang belum paham kemudahannya. Masih banyak ketakutan akan penggunaannya. Jadi saya coba mengenalkannya lebih jauh, dengan cara cukup ekstrim," tambahnya. 

Roman menambahkan, jika dirinya membayangkan jika motor listrik akan mendominasi jalanan, maka kondisinya akan senyap dan lebih bebas polusi. 

BACA JUGA:IIMS Surabaya 2024 Resmi Dibuka, Tiketnya Cuma Rp 10 Ribu

BACA JUGA:Suzuki V-Strom 250SX Jadi Best Medium Dual Purpose, Harganya Lebih Murah Dari Pesaingnya?

Dari cerita perjalananya, dimulai dari Indonesia hingga Malaysia, Thailand, Laos, China dan Kazakhstan. Kemudian ke arah Eropa di Azerbaijan, Georgia, Turkiye, Bulgaria, Serbia, Hongaria, Slovakia, Ceko, Jerman, Perancis dan Inggris. 

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya