Ingin Mengganti Minyak Rem? Ikuti Langkah-langkah Berikut Bradsis

Ingin Mengganti Minyak Rem? Ikuti Langkah-langkah Berikut Bradsis

Simak Aturan Penggantian Minyak Rem pada Motor, Ikuti 3 Langkah Berikut!--Istimewa

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -  Di sepeda motor baru, biasanya sudah dilengkapi dengan sistem rem cakram yang membutuhkan minyak rem.

Minyak rem pada sepeda motor berfungsi untuk mendorong piston di kaliper rem agar kampas rem bisa menekan piringan cakram saat menekan tuas rem. 

Peran minyak rem tersebut sangat penting, maka para premotor perlu memperhatikan perawatannya dan mengetahui cara mengganti minyak rem.

Berikut sejumlah tips terkait perawatan dan cara ganti minyak rem motor:

BACA JUGA:Begini Cara Gunakan Fitur Y-Shift di Yamaha NMAX Turbo, Udah Bisa Pasti Keenakan!

Langkah Pertama : Siapkan minyak rem

Untuk yang ingin mengganti minyak rem  sendiri, bisa beli minyak di bengkel resmi atau di toko online. 

Minyak rem sendiri memiliki jenis yang berbeda, bisa langsung  dilihat dari di tutup tabung minyak rem yang berada di handle sepeda motor, biasanya bertuliskan DOT 3 atau DOT 4.

Langkah Kedua Step By Step Ganti Minyak Rem

1. buka terlebih dahulu cover lampu sepeda motor (khusus tipe tertentu) dengan menggunakan obeng atau kunci L. 

BACA JUGA:Perayaan HUT Wahana Artha Group ke-52, Perkuat Lini Bisnis dan Peduli Sekitar

2.Setelah cover lampu terbuka, buka tabung minyak rem menggunakan obeng. 

3. Buka buangan minyak rem yang berada di dekat kaliper rem cakram bagian depan dengan menggunakan kunci pas.

4.Ketika minyak rem sudah keluar dari lubang buang, segera masukkan minyak rem yang baru sampai minyak rem yang lama abis dan tergantikan dengan minyak rem yang baru, tujuannya meminimalisir masuknya udara dalam selang rem.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya