TVS Terus Mengembangkan Sayap di Indonesia, Buka Dealer Baru di Sukabumi

TVS Terus Mengembangkan Sayap di Indonesia, Buka Dealer Baru di Sukabumi

Peresmian Dealer TVS Sukabumi--TVS Motor Indonesia

JAKARTA, MOTOREXERTZ.COM - Kalau ngomongin Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), pasti langsung kepikiran brand-brand besar seperti Astra Honda Motor, Kawasaki, Suzuki Motor, Yamaha, dan TVS.

Dari semua anggota AISI, TVS, yang berasal dari India, memang keliatan paling "kalem" dalam melakukan penetrasi pasar roda dua di Indonesia.

Tapi jangan salah, di balik kesan kalemnya itu, TVS ternyata diam-diam terus mengembangkan jaringan dan melakukan penyegaran produk buat memuaskan para pecintanya.

Kabar terbaru, PT TVS Motor Company Indonesia (TVS-MCI) baru aja buka dealer ke-37 mereka di Sukabumi, Jawa Barat.

BACA JUGA:Pecco Bagnaia Masih Kuasai Klasemen MotoGP 2024, Potensi Terjegal Tetap Ada

BACA JUGA:TVS Indonesia Siap Hadirkan Motor Listrik Baru Tahun Ini


Dealer ini berada di bawah jaringan Main Dealer TVS Bandung yang udah lebih dulu beroperasi.

Alamatnya di jalan Pelabuhan II No 150, Kelurahan Warudoyong, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi.

Dengan adanya dealer baru ini, harapannya informasi produk, penjualan, dan layanan service TVS bisa lebih mudah diakses oleh calon konsumen di Sukabumi.

“Kami memutuskan untuk membuka satu dealer baru di Sukabumi dengan harapan agar konsumen lebih mudah untuk melakukan pembelian unit, mengakses layanan service, dan mendapatkan spare part orisinil TVS. Hal ini bertujuan untuk menjaga kepuasan konsumen terhadap layanan kami dan sejalan dengan komitmen TVS demi kepuasan terhadap produk," ungkap Sanjaya, Regional Manager area 1 PT TVS-MCI.

BACA JUGA: Tengok Empat Perbedaan 3 Varian TVS Ronin di Indonesia, Apa Saja?

BACA JUGA:Ada 10 Merek Motor di GIIAS 2024 Surabaya, Dibuka 28 Agustus Nanti

Senada dengan itu, Oliver Rahman, Branch Manager TVS Sukabumi, juga bilang bahwa respon positif dari konsumen di Bandung memacu mereka untuk memperluas jangkauan ke Sukabumi.

Di dealer ini, berbagai lini andalan TVS tersedia, mulai dari TVS Ronin, TVS Ntorq 125, TVS Callisto series hingga unit tiga roda, bahkan ada TVS Ronin Nimbus yang baru rilis.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya