Motor Skutik Ini Dijual Cuma 14 Jutaan, Desain Mirip Perpaduan XMAX dan Aerox

Motor Skutik Ini Dijual Cuma 14 Jutaan, Desain Mirip Perpaduan XMAX dan Aerox

Hero Xoom 125R--autocarindia.com

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Pasar motor matic makin rame aja nih bradsis! Kali ini, dari India, ada skutik bongsor baru yang disebut-sebut kawin silang antara Yamaha XMAX dan Aerox.

Namanya Hero Xoom 125R, dan yang bikin kaget, harganya cuma Rp 14 jutaan!

Gak cuma di Indonesia, motor matic juga mulai jadi gaya hidup di berbagai negara Asia.

Bukan cuma simpel buat dikendarai, motor matic juga enggak bikin tangan pegal saat macet, makanya jadi favorit banyak orang.

BACA JUGA:TVS Apache RR 310 Kembali Meluncur Dengan Tambahan Fitur Moge Terbarunya!

BACA JUGA:Bersiap! Berikut Jadwal Lengkap Moto-GP Mandalika 2024


Hero Xoom 125R--autocarindia.com

Hero MotoCorp, salah satu produsen motor terbesar di India, baru aja ngeluncurin Hero Xoom 125R di EICMA 2023, dan sejak saat itu motor ini jadi sorotan.

Hero Xoom 125R ini tampil gagah dengan desain sporty yang keren abis.

Mesinnya punya kapasitas 124,6cc berpendingin udara, tenaga maksimalnya 9,4 dk pada 7.500 rpm, dan torsinya 10,16 Nm pada 6.000 rpm, dipadukan dengan transmisi CVT.

Hero ngasih bocoran kalau spesifikasi komersialnya bakal sedikit beda dari versi yang diperkenalkan di EICMA.

BACA JUGA:Lengkapi Ragam Pelumas Motor Matik dan Manual, Federal Oil Mengebrak Dengan Oli Sintetik Terbaru

BACA JUGA:GIIAS Bandung 2024 Sudah Siapkan Area Parkir Aman dan Nyaman Bagi Pengunjung!

Fitur-fiturnya enggak main-main, mulai dari lampu LED, speedometer digital yang terhubung ke Bluetooth buat navigasi dan notifikasi panggilan atau SMS, sampai sokbreker teleskopik dan monoshock di belakang.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya
Berita Terpopuler