Edisi Spesial Toprak Razgatlioglu, BMW Motorrad Luncurkan M1000 RR WSBK Champion 2024!

Edisi Spesial Toprak Razgatlioglu, BMW Motorrad Luncurkan M1000 RR WSBK Champion 2024!

BMW Motorrad Luncurkan M1000 RR WSBK Champion 2024, Edisi Spesial Toprak Razgatlioglu--Greatbiker

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- BMW Motorrad baru saja memperkenalkan model terbaru M1000 RR, S1000 RR, M1000 R, dan S1000 R untuk 2025. Selain itu, BMW juga meluncurkan model khusus M1000 RR “WSBK Champion 2024” 

Motor BMW M1000 RR “WSBK Champion 2024” dirilis sebagai penghormatan untuk Toprak Razgatlioglu, yang berhasil membawa BMW meraih gelar juara WorldSBK dalam satu musim dengan M1000 RR. 

BMW M1000 RR “WSBK Champion 2024” menggunakan fondasi dari model M Competition yang disesuaikan khusus untuk kompetisi. Ditenagai mesin 4-tak, 999 cc, 4-piston dengan sistem ShiftCam (katup variabel) yang dikembangkan oleh BMW, motor ini menghasilkan tenaga maksimum 218 hp pada 14.500 rpm dan torsi 113 Nm pada 11.000 rpm.

Lanjut bagian suspensi, motor ini menggunakan suspensi garpu depan 45mm, sementara bagian belakang  terdapat lengan ayun aluminium dengan sistem full floater pro, yang memberikan stabilitas, kenyamanan, dan performa optimal di setiap lintasan. 

BACA JUGA:Royal Enfield Memperkenalkan Motor Listrik Pertamanya di EICMA 2024, Begini Wujudnya

BACA JUGA:Marc Marquez Bakal Dapat Dukungan Penuh dari Pabrikan Ducati Musim Depan

BMW M1000 RR “WSBK Champion 2024” akan menampilkan livery yang terinspirasi oleh tema sepeda balap Tim ROKiT BMW Motorrad WorldSBK, lengkap dengan nomor 54 milik juara dunia Toprak Razgatlioglu. 


BMW M1000 RR WSBK Champion 2024--Greatbiker

Setiap pembelian unit akan mendapatkan kupon untuk mendapatkan knalpot titanium Akrapovic Evolution Line, serta berkesempatan untuk bertemu langsung dengan Toprak Razgatlioglu.

Tidak hanya itu, setiap unit juga akan dilengkapi tanda tangan tulisan tangan dari Toprak Razgatlioglu.


BMW M1000 RR “WSBK Champion 2024” Dilengkapi Tanda Tangan Tulisan Tangan dari Toprak Razgatlioglu.--Greatbiker

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya