Memukau Ribuan Penonton, Final Honda DBL Jakarta Championship Sukses Digelar di Indonesia Arena

Memukau Ribuan Penonton, Final Honda DBL Jakarta Championship Sukses Digelar di Indonesia Arena

Final Seru Honda DBL Jakarta Championship: SMA Jubilee dan SMA Bukit Sion Saling Rebut Gelar Juara--Wahana

Division Head of Marketing Planning & Analyst PT Wahana Makmur Sejati, Andra Friandana, menyatakan bahwa Honda DBL tidak hanya sekadar kompetisi olahraga, tetapi juga merupakan wadah untuk mencari dan mendukung bibit-bibit muda bola basket.

"Event ini tidak hanya menciptakan momen membanggakan, tetapi juga memberikan kesempatan bagi pelajar untuk meraih mimpi di dunia olahraga," ujar Andra.

BACA JUGA:Lorenzo Baldassarri Comeback ke Paddock MotoGP Bareng Dynavolt Intact GP

BACA JUGA:Dorna Sports Turun Tangan Bantu Korban Banjir Valencia

Honda DBL Jakarta Championship bukan hanya memberikan hiburan dalam bentuk pertandingan kompetitif, tetapi juga menjadi platform untuk memamerkan produk line up sepeda motor Honda yang cocok digunakan oleh generasi muda dan pemula.

Salah satu produk unggulan, Honda BeAT, diperkenalkan sebagai kendaraan ideal bagi pelajar pemula untuk mobilitas sehari-hari.

Dengan desain yang stylish, aman, dan nyaman, Honda BeAT mencerminkan semangat dinamis yang sesuai dengan gaya hidup generasi muda masa kini.

Tidak hanya aksi-aksi memukau dari pebasket muda, penonton yang hadir di Indonesia Arena juga dapat menikmati berbagai aktivitas pendukung seperti games interaktif, hiburan musik, dan hadiah menarik.

Semua ini menambah keseruan malam final Honda DBL Jakarta Championship yang penuh semangat dan antusiasme.

Harapannya, Honda DBL akan terus menjadi platform penting dalam pengembangan olahraga bola basket di kalangan pelajar SMA sederajat.

Kompetisi ini tidak hanya berlangsung di kota-kota besar, tetapi juga di berbagai daerah di Indonesia guna menciptakan generasi muda yang kompetitif dan berprestasi.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya