Tips Keamanan Motor dari Maling, Pakai Gembok Ini Paling Susah Dijebol

Tips Anti Maling Langsung dari Pelaku: Pakai Gembok Ini, Motor Aman--IG/Jakarta Keras
JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- Video viral di media sosial bikin heboh, pasalnya seorang maling motor yang udah ketangkap polisi malah ngasih tips ke masyarakat biar motornya gak gampang dibobol.
Dalam video yang diunggah akun Instagram Jakarta Keras, si maling itu minta maaf ke korban sambil jelasin gembok jenis apa yang paling bikin dia nyerah waktu mau maling motor.
Dia nyaranin pakai gembok warna merah yang masuk ke cakram, yang ternyata maksudnya adalah gembok dari AHM atau bisa disebut juga Honda Disc Lock.
Kata si maling, “walaupun dirusak, motor tetap susah dibawa kabur,” ucapnya di video itu.
BACA JUGA:Jangan Sampai Terlewat, Pemutihan Pajak Kendaraan Jabar Berakhir 30 Juni 2025
BACA JUGA:Rute Sunmori ke Agrowisata Kopi Rawa Gede: Wisata Alam Motoran dari Jakarta
Lihat postingan ini di Instagram
Dia juga ngaku kalo gembok itu salah satu penghalang paling sulit saat dia mau beraksi.
Bener atau enggaknya pengakuan itu, tetap jadi pengingat keras buat semua yang punya motor biar gak lalai soal keamanan.
Soalnya maling bisa beraksi kapan aja, apalagi kalau motor ditinggal di tempat sepi atau gak ada pengawasan.
Intinya, walau info ini datang dari maling, tetap ada manfaatnya buat kita.
BACA JUGA:Touring Ratusan Kilometer, Puluhan Biker MAXi Yamaha Uji Ketangguhan Yamalube TURBO Matic
Honda Disc Lock, Gembok Cakram Honda--AHM
Jangan lupa pasang kunci tambahan kayak gembok cakram, apalagi yang kualitasnya udah teruji.
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-