Jangan Asal Siram, Ini Kesalahan Saat Mencuci Motor yang Diam-diam Merusak
Ilustrasi cuci motor--VDX Detailing
Gunakan sabun khusus motor atau kendaraan yang diformulasikan aman untuk cat, plastik, dan karet.
BACA JUGA:Cara Gampang Biar Motor Tetap Kinclong dan Kece Badai, Meski Jarang Dicuci
BACA JUGA:Cuci Motor Tiap Hari Malah Bikin Cat Kusam, Apa Iya?
Mengabaikan Rantai dan Komponen Logam
Rantai sering luput dari perhatian setelah dicuci. Jika dibiarkan basah tanpa pelumasan ulang, rantai bisa cepat berkarat dan aus.
Hal yang sama juga berlaku pada baut dan bagian logam terbuka lainnya.
Setelah mencuci, pastikan rantai dikeringkan lalu diberi pelumas agar tetap awet dan bekerja optimal.
Tidak Mengeringkan Motor dengan Benar
Membiarkan motor kering sendiri tanpa dilap bisa meninggalkan bercak air, terutama pada bagian bodi dan kaca spion.
Selain mengganggu tampilan, air yang mengendap di celah tertentu bisa memicu karat.
Gunakan lap microfiber yang bersih dan kering untuk mengeringkan seluruh bagian motor secara menyeluruh.
BACA JUGA:Kocak! Seekor Sapi Mampu Bubarkan Aksi Balap Liar hingga Ada yang Terluka
BACA JUGA:Lucu! Biker Ini Buktikan Jika Cewek Botol Yakult Juga Bisa Bawa Motor Gede
Terlalu Sering Mencuci Motor
Motor yang terlalu sering dicuci, apalagi setiap hari, justru berisiko mengalami penurunan kualitas. Lapisan pelindung cat dan pelumas di beberapa komponen bisa lebih cepat hilang.
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-

