Pesona Suzuki Access 125, Skutik Klasik yang Tawarkan Kenyamanan dan Fitur Modern
Suzuki Access 125 ---Suzuki
BACA JUGA:Meluncur di IMOS, Suzuki Access 125 Siap Pukau Pengunjung
Meski tampil klasik, Access 125 tetap dilengkapi sederet fitur modern. Lampunya sudah mengadopsi LED, panel instrumen kombinasi digital-analog, dan bagasi luas yang cukup untuk helm half-face.
Selain itu, ada juga gantungan di depan untuk membawa barang belanjaan, cocok buat emak-emak yang sering ke pasar.
Dari sisi keselamatan, motor ini punya rem cakram di depan dan teknologi Combined Brake System (CBS) di beberapa varian.
Fitur ini membuat distribusi pengereman lebih merata antara roda depan dan belakang, sehingga motor tetap stabil saat harus berhenti mendadak.
Untuk harga, Suzuki Access 125 cukup bersaing di kelasnya. Varian Standar dipatok sekitar Rp19 jutaan, sementara varian Ride Connect dengan fitur konektivitas ponsel pintar dibanderol sekitar Rp21 jutaan (OTR Jakarta).
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-

