Sandiaga Uno Resmi Lepas Touring Mandalika Wonderful Ride, Siap Tempuh Jarak 1.500 KM

Sandiaga Uno Resmi Lepas Touring Mandalika Wonderful Ride, Siap Tempuh Jarak 1.500 KM


Kemenparekraf Dukung Eksplorasi Wisata dan Misi Ekonomi dalam Mandalika Wonderful Ride 2022|dok.kemenparekraf|

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COMMenteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno baru saja melepas perjalanan touring Mandalika Wonderful Ride, 15 – 25 Maret 2022 menuju Mandalika.

Perjalanan wisata bermotor ini akan menempuh jarak 1.500 KM diikuti 10 bikers untuk turut mempromosikan jalur-jalur touring bermotor serta potensi wisata juga sarana pendukungnya di berbagai daerah yang dilewati.

Tidak hanya itu salah satu misi perjalanan ini adalah membersihkan area tribun dan toilet di SIrkuit Mandalika yang dipastikan ramai dikunjungi.

BACA JUGA:Kawasaki Ninja H2 dan Kendaraan Mewah Doni Salmanan Lain Resmi Disita, Bareskrim Polri Beri Penjelasan Begini

BACA JUGA:Sederetan Moge Mewah Doni Salmanan Dibawa Mobil Towing; Mulai Kawasaki H2, Ducati Superleggera Sampai Matik

Hal ini bertujuan untuk turut menggugah dan mengajak para penonton yang datang agar tetap ikut  merawat kebersihan sirkuit Mandalika sebagai salah satu aset berharga untuk dunia motorsport dan pariwisata Indonesia.

“Kami mengapresiasi kegiatan Mandalika Wonderful Ride ini dalam rangka mensukseskan penyelenggaraan MotoGP Mandalika sebagai event kebanggaan kita,” ujar Sandiaga Uno, Senin (14/2/2022).

BACA JUGA:Innalillahi! 2 Bocah Kembar Tertabrak 2 Pengendara HD Hingga Tewas, Saksi di TKP Sebut Si Pengendara Ngebut, Begini Kronologinya!

BACA JUGA:Wow! Walau Sempat Tertunda, Peserta IIMS 2022 Dipastikan Tidak Berkurang

Apalagi ada  program membersihkan sampah di tribun penonton serta toilet di area sirkuit sehingga tetap nyaman untuk dikunjungi dan terawat sebagai salah satu destinasi wisata prioritas,” tambahnya.

Selain itu, menurut Sandiaga, penyelenggaraan MotoGP Mandalika harus berdampak juga pada ekonomi kerakyatan di wilayah Lombok.

+++++


Kemenparekraf Dukung Eksplorasi Wisata dan Misi Ekonomi dalam Mandalika Wonderful Ride 2022|dok.kemenparekraf|

“ Silakan eksplorasi dan nikmati pesona daerah-daerah wisatanya sekaligus membeli produk hasil kerajinan warga baik souvenir maupun kulinernya,” jelasnya.

Rombongan yang dipimpin oleh NaikMotor.com dan Indoclub akan mengunjungi beberapa destinasi wisata dan budaya kearifan lokal di Lombok seperti Pantai Selong Belanak, Desa Wisata Tete Batu serta pusat kerajinan Songket.


penyerahan jaket turing Mandalika Wonderful Ride|dok.kemenparekraf|

Selain itu rombongan touring ini akan mengajak komunitas motor lokal untuk memberikan edukasi seputar pengolahan daur ulang sampah dalam rangka membuka peluang kerja bagi masyarakat lokal.

Hal ini sebagai salah satu bagian dari program Kemenparekraf yakni Gerak Bersama atau Geber Komunitas Kebangkitan Ekonomi  Lapangan Kerja.

BACA JUGA:Asik, Beli Cleveland Cyclewerks New ACE 400 Gen-2 di BCA Expoversarry 2022 Dapat Diskon Rp5 Juta

BACA JUGA:MotoGP Mandalika 2022: Terungkap! Jadi Ini Alasan Fabio Quartararo dan Aleix Espargaro Tak Penuhi Undangan Presiden Jokowi ke Jakarta

Kegiatan ini diharapkan dapat menggaungkan berwisata #DiIndonesiaAja sehingga  pariwisata semakin menggeliat dan membangkitkan ekonomi dengan terbukanya lapangan kerja.

Program Mandalika Wonderful Ride 2022 yang didukung oleh Mitsubishi Motors Indonesia, Astra Honda Motor,Federal Oil, Antangin, BPJS Ketenagakerjaan, Rolling Speed, CIMB NIaga,IIMS 2022.

Serta Belajar Helm, LA 32Riders, Bikers Sapu bersih, SSFC Indonesia dan Trijaya.com memiliki sederet program selama berada di Lombok.


peserta turing Mandalika Wonderful Ride|dok.kemenparekraf|

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya