Ducati Pilih Argentina Untuk Bangun Pabrik Ketiga di Luar Eropa

Ducati Pilih Argentina Untuk Bangun Pabrik Ketiga di Luar Eropa


Ducati siap buka pabrik di Argentina|ducati|

ARGENTINA, MOTOREXPERTZ.COMDucati resmi mengumumkan bekerja sama dengan pabrik Volkwagen (VW) di Córdoba, ARGENTINA untuk memproduksi motornya secara knock-down (CKD) sebelum akhir tahun 2022 untuk dijual di pasar lokal sana.

Dalam keterangan resmi Ducati, mereka mengatakan bahwa berencana untuk memulai dengan Ikon Ducati Scrambler, yang sejauh ini terbukti merupakan model Ducati paling populer di kalangan pecinta otomotif Argentina. 

BACA JUGA:Lin Jarvis Masih Belum Puas dengan Dovizioso dan Morbidelli Musim Ini

BACA JUGA:Pestanya Pecinta Aprilia Dihadiri 10 Ribu Penonton, Aprilia All Starts 2022 Riding Bareng Keliling Sirkuit Misano

Saat ini pun sudah ada tujuh diler Ducati yang berlokasi di seluruh Argentina, yang menjual jajaran lengkap sepeda motor Ducati dan Ducati Scrambler.

“Pasar sepeda motor Argentina sangat menarik, Ducati memiliki posisi yang kuat di negara ini di mana selama bertahun-tahun kami telah mampu mencapai hasil yang sangat baik, baik dari segi volume dan pangsa pasar” penjualan global dan purna jual Ducati,” ujar Francesco Milicia, selaku wakil presiden Ducati.

BACA JUGA:Tampil Impresif, Decksa Almer Sukses Raih Podium Juara di Race 2, TTC 2022, Thailand

BACA JUGA:Jack Miller Akui Tak Masalah Balik ke Pramac Racing, Begini Alasannya!

“Di Argentina, kami dapat mengandalkan kolaborasi hebat dengan Grup Volkswagen yang mendistribusikan sepeda motor kami, dan juga berkat hubungan yang kuat ini kami dapat mengambil langkah penting ini yang akan membantu memperkuat posisi kami di pasar ini lebih jauh lagi,” tambahnya.

+++++


Ducati siap buka pabrik di Argentina|ducati|

Seeprti diketahui, Grup Volkswagen membeli Ducati pada tahun 2012. Meskipun baik Ducati dan Volkswagen telah berada di bawah payung Audi AG yang sama selama dekade terakhir, ini adalah kesepakatan pertama yang dilakukan grup tersebut sejak pertama kali datang bersama. 

Ini juga menandai pabrik Ducati ketiga di dunia yang berlokasi di luar Italia, dengan fasilitas lainnya yang sebelumnya berada di Brasil dan Thailand.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya