Agar Berkendara Tetap Aman Saat Terjadi Kemacetan, Simak Tips Berikut Ini...
JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Hingga saat ini, sepeda motor masih menjadi alat transportasi pilihan utama dan paling banyak digemari. Selain harganya yang terjangkau, sepeda motor juga lebih mudah digunakan dibamdingkan dengan mobil.
Namun demikian, ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat mengendarai sepeda motor. Salah satunya adalah masalah kemacetan, yang masih menjadi salah satu musuh utama pengguna kendaraan bermotor.
Menggunakan sepeda motor saat terjadi kemacetan memang memiliki beberapa keuntungan, seperti tetap bisa sampai tujuan dengan lebih cepat. Tapi tetap saja mendapatkan pengalaman macet ketika cuaca panas maupun hujan, akan membuat diri kita menjadi tidak nyaman, bahkan terkadang sering emosi.
Instruktur Safety Riding Honda PT Sinar Sentosa Primatama (Sinsen) Agung Sanjaya mengatakan, dalam keadaan macet bercampur dengan panas ataupun hujan, kita terkadang lengah, sampai-sampai lupa memperhatikan keselamatan diri kita dan pengguna jalan lainnya.
BACA JUGA:Siap Jegal Vespa, Lambretta Luncurkan Motor Baru X300 Seharga Rp 60 Jutaan
Agung mengungkapkan, ada beberapa tips aman berkendara motor saat jalanan macet. Diharapkan dengan menggunakan tips ini, kamu bisa tetap berkendara dengan segar, tenang, dan nyaman.
1. Pastikan tubuh dan kendaraan dalam kondisi prima
Cek tekanan angin ban, kondisi perangkat pengereman dan mesin, juga pastikan motor di servis secara berkala.
2. Menggunakan perlengkapan berkendara (safety gear) yang lengkap
BACA JUGA:Pebalap Astra Honda Dominasi Podium ARRC Seri Terakhir di Thailand
Gunakan safety riding gear yang lengkap seperti helm, sarung tangan, sepatu, jaket dan celana panjang, lalu pastikan Anda membawa kelengkapan surat-surat berkendara.
3. Jangan pernah melanggar peraturan
Yang sering terjadi, pengendara motor melanggar peraturan saat kemacetan terjadi seperti jalan melewati trotoar, atau jalan di jalur beda arus. Hal ini sangat tidak disarankan karena memiliki resiko yang besar dan berbahaya.
Dengan melanggar peraturan, juga akan membahayakan pengguna jalan lain. Jadi yang paling aman jika terjadi kemacetan adalah dengan sabar menunggu antrian kendaraan.
BACA JUGA:Dijual Hanya Rp 16 Jutaan, Suzuki Access 125 Bakal Jadi Pesaing Vespa LX dan Yamaha Fazzio
4. Jangan pernah emosi dan tetap sabar
Bagi pengendara motor memang akan diuji kesabarannya saat melewati jalanan yang macet. Sebaiknya walaupun jalanan macet tetap harus menjaga emosi dengan tetap sabar. Karena dengan emosi, malah memperburuk situasi.
5. Berkendara dengan jarak aman dan memperhatikan sekitar
Pada kondisi jalan yang macet, jarak aman berkendara adalah minimal 5 meter dengan kecepatan maksimal di 20 KM/Jam. Pandangan pengendara harus fokus kedepan, tangkap semua informasi yang ada seperti apakah kendaraan didepan kita menghidupkan lampu sein nya untuk berbelok, atau lampu rem yang menyala.
BACA JUGA:Lurah dan Kades di Sragen Dapat Yamaha NMAX Sebagai Kendaraan Operasional
Tidak lupa juga untuk sesekali melihat kaca spion, untuk mengetahui apakah ada kendaraan lain yang datang dari arah belakang.
Agung menegaskan, hal penting yang harus diperhatikan pengendara yakni selalu mengutamakan keselamatan diri pada saat berkendara.
Ia mengingatkan untuk selalu mengenakan helm dan jaket, menjaga jarak aman saat berkendara, dan fokuskan pandangan pada saat berkendara. Karena keselamatan kita pada saat berkendara, ada di diri kita sendiri.
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-