Parjo 11 Kembali Hadir, Pesta Pecinta Otomotif Melebur Bersama Fashion dan Lifestyle

Parjo 11 Kembali Hadir, Pesta Pecinta Otomotif Melebur Bersama Fashion dan Lifestyle

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM-- Gelaran Parjo (Pasar Jongkok Otomotif) akan hadir kembali di akhir bulan Juli ini di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta 29- 30 Juli 2023 mendatang.

Menyongsong acara puncak tersebut, Road to Parjo digelar sebagai pre-event dengan menghadirkan ratusan anggota komunitas otomotif pada Sabtu 8 Juli 2023 di Carburator Spring, Jakarta Selatan.

BACA JUGA:Intip Spesifikasi TVS Ronin di Indonesia, Fiturnya Bejibun dengan Harga Terjangkau

Mengusung konsep Ride and Talk, Road to Parjo menghadirkan diskusi seru tentang otomotif mengenai touring dan long ride menghadirkan beberapa narasumber, diantaranya Gareng (Serigala Rider) dan Gusno sebagai perwakilan dari Kawan Parjo. 

Acara semakin seru karena dilanjutkan dengan Saturday Morning Ride (Satmori) yang diikuti ratusan riders yang berasal dari berbagai komunitas otomotif di Jabodetabek.

BACA JUGA:TVS Ronin Resmi Mengaspal di Indonesia, Motor 225 cc Harga Terjangkau, Mulai Rp 34 Jutaan

Agus Riyanto atau lebih dikenal dengan nama panggilan Gusno, penggagas event tahunan Parjo sekaligus Presiden Director dari PT Sebelas Kawan Parjo, event Organizer penyelenggara event ini, mengatakan, “Tahun ini Parjo kembali hadir, akan semakin meriah karena kita sudah berada di post pandemic, saya yakin ini akan lebih ramai dibanding tahun lalu dan ini momentum untuk kita kembali menggairahkan iklim otomotif di tanah air.

BACA JUGA:Gokil! Harley-Davidson Jual Motor Ini Cuma Rp 42 Juta!

Parjo merupakan event otomotif terbesar di Indonesia yang diselenggarakan setiap tahun, yang kuat sekali unsur jual beli dan silaturahmi baik dari kalangan home Industry (UKM), Garage dan industri. 

Keterlibatan dari kawan kawan hobbies dan komunitas pada setiap event PARJO juga menjadi bagian tak terpisahkan.

BACA JUGA:Sedang Naik Daun! Ini Tips Mudah Perawatan Motor Listrik

Tahun ini merupakan gelaran kesebelas dari sejak pertama kali Parjo diadakan pada tahun 2012. Dan karenanya tahun ini kami sebut event ini sebagai PARJO 11

Dicari 10 orang riders untuk mengikuti 10 hari Touring ke Flores.

Untuk yang ingin berpartisipasi, dapatkan informasinya di PreEvent PARJO11 ini.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya