Mengendarai Motor di Gang Sempit? Siapa Takut, Begini Trik Jitunya Agar Kendaraan Tak Lecet

Mengendarai Motor di Gang Sempit? Siapa Takut, Begini Trik Jitunya Agar Kendaraan Tak Lecet

BACA JUGA:Kenapa Warga Indonesia 'Hobi' Lawan Arah Saat Berkendara? Ternyata Ini Alasannya

• Waspadai Pergerakan yang Tiba-Tiba

Ketika berkendara di gang sempit, Kalian perlu mewaspadai berbagai pergerakan yang mungkin saja terjadi secara tiba-tiba. Sebagai contoh, anak yang tiba-tiba berlari menyeberangi jalan atau pintu pagar rumah yang tiba-tiba terbuka.

• Bunyikan Klakson Jika Diperlukan

Karena mungkin saja ada berbagai hal yang terjadi secara tiba-tiba, maka pemakaian klakson perlu Kalian perhatikan. Kalian bisa membunyikan klakson jika memang diperlukan atau ada keadaan darurat.

Dengan membunyikan klakson, maka orang-orang di sekitar akan tahu jika Kalian sedang melintas. Namun, perhatikan dengan baik pemakaiannya, jangan dibunyikan secara berlebihan karena bisa mengganggu orang lain.

• Atur Spion dengan Optimal

Salah satu komponen penting untuk mendukung keamanan berkendara yaitu kaca spion. Pastikan kaca spion motor Kalian sudah diatur dengan baik, sehingga fungsinya bisa Kalian manfaatkan dengan optimal.

Pastikan juga Kalian menggunakan kaca spion yang standar supaya keamanannya lebih terjamin.

BACA JUGA:Wow! Ini Dia Tips Jitu Hindari Tilang Motor dan Tetap Bebas Berkendara

• Pentingnya Kesabaran dan Toleransi

Jangan mudah terbawa emosi, karena bisa membahayakan keselamatan Kalian dan pengguna jalan lainnya. Sikap toleransi juga perlu diperhatikan ketika sedang berkendara, pastikan untuk tetap mengutamakan kepentingan umum.

• Pertimbangkan Kendaraan yang Lebih Kecil

Karena melintas di gang sempit terbilang lebih sulit dibanding melintas di jalanan luas, maka Kalian bisa mempertimbangkan penggunaan motor yang lebih kecil atau lebih langsing.

Selain itu, motor yang lebih ringan juga bisa memudahkan pergerakan Kalian, terutama dalam mengatur keseimbangan berkendara.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya