Alasan Luca Marini Gabung ke Repsol Honda yang Performanya Sedang Terpuruk.

Alasan Luca Marini Gabung ke Repsol Honda yang Performanya Sedang Terpuruk.

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Luca Marini dengan bangga mengumumkan bahwa ia akan bergabung dengan tim pabrikan asal Jepang, Repsol Honda, untuk musim MotoGP 2024

Meskipun saat ini sedang mengalami keterpurukan, Marini merasa senang dapat mewujudkan mimpinya bersama tim prestisius tersebut.

Musim MotoGP 2024 akan menjadi musim yang ditandai dengan perpindahan pembalap yang akan memeriahkan persaingan. 

BACA JUGA:Pindah ke Repsol Honda Team, Luca Marini: 'Ada Kekuatan untuk Bangkit Kembali'

Salah satu pembalap yang pindah adalah Luca Marini, yang sebelumnya membela tim satelit milik kakaknya, Valentino Rossi (VR46 Racing Team). 

Namun, sekarang Marini berganti seragam dan akan menunggangi motor dari tim Repsol Honda.

Kepindahan ini memberikan kesempatan bagi Marini untuk keluar dari bayang-bayang Rossi dan juga mewujudkan mimpinya. 

Seakan telah menjadi takdir, Marini sebelumnya pernah mengunggah foto dirinya saat masih kecil memakai baju balap Honda.

"Tidak saya ingat mengapa saya memiliki baju balap ini. Tetapi, saya ingat betul betapa luar biasanya bisa mengenakan baju berwarna itu, seperti setiap tahun dalam sejarah MotoGP selalu ada warna Repsol Honda. Sungguh senang rasanya bisa memakainya sekarang di MotoGP," ungkap Marini dalam video yang diunggah di YouTube oleh HRC.

BACA JUGA:Keputusan Luca Marini Pindah ke Honda, Mirip Seperti Rossi Dua Dekade Lalu

Kepindahan Marini ke tim pabrikan juga menjadi peluang baginya untuk menjadi rekan setim Joan Mir pada musim 2024. 

Ketika Marc Marquez memutuskan pindah ke tim Gresini Racing pada bulan Oktober, itu memberikan kesempatan bagi Marini untuk mengisi tempat kosong tersebut. 

Marquez menyatakan bahwa ia ingin kembali merasakan kesenangan dalam dunia balap, yang tidak bisa didapatkan dari tim Honda dalam beberapa tahun terakhir dengan penurunan performa motor mereka. 

Sebaliknya, kepindahan Marquez menjadi peluang yang ingin dijadikan Marini untuk merebut gelar juara.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya