Ternyata Ada Momen Menarik di Podium MotoGP Spanyol, Apa Tuh?

Ternyata Ada Momen Menarik di Podium MotoGP Spanyol, Apa Tuh?

Moment Francesco Bagnaia dan Valentino Rossi-@motogp-instagram

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Ada momen yang sangat menarik dan menghibur antara Pecco Bagnaia dan Valentino Rossi setelah balapan MotoGP Spanyol 2024 berakhir. 

Saat itu, di area parc ferme, Bagnaia bersama dengan krunya memberikan salam kepada kru-kru lain, termasuk dari tim VR46 Racing Team yang tengah merayakan podium Marco Bezzecchi. 

Dalam kerumunan kru VR46 Racing Team, terlihat sang legenda hidup, Valentino Rossi, berusaha memberikan selamat kepada Bagnaia.

BACA JUGA:Finis Posisi 10 di MotoGP Spanyol, Pedro Acosta: Kami Harus Bahagia

Namun, hal unik terjadi saat Bagnaia tidak menyadari kehadiran gurunya di tengah kerumunan. 

Meskipun Rossi sudah mengulurkan tangannya, Bagnaia tidak menyadarinya.

Aksi ini kemudian terekam oleh kamera, menunjukkan Bagnaia sebagai murid yang tak menyadari uluran tangan yang diberikan oleh Rossi. 

Rossi terlihat sedikit kaget namun tetap tersenyum bersama dengan kru VR46 Racing Team.

BACA JUGA:Penasaran Performa Motor Listrik Honda? Bisa Jajal Langsung di PEVS 2024

Tidak lama kemudian, Bagnaia akhirnya menyadari kehadiran sang guru dan mereka merayakan hasil balapan yang baik bersama di Jerez. 

Bersama dengan Marco Bezzecchi, Rossi, dan Bagnaia berfoto bersama menghadap ke arah kameramen yang berada di atas panggung. 

Kejadian ini menjadi momen yang menyenangkan dan penuh kehangatan diantara mereka.

BACA JUGA:Pembalap Pertamina Enduro VR46 Tampil Pede Jelang MotoGP Spanyol 2024 di Sirkuit Jerez

Beruntungnya, Bagnaia akhirnya sadar akan kehadiran gurunya di sana. 

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya