Tim Yamaha Racing Indonesia Posisi 2 Klasemen Pasca ARRC Zhuhai 2024

Tim Yamaha Racing Indonesia Posisi 2 Klasemen Pasca ARRC Zhuhai 2024

ARRC Zhuhai-Yamaha-

Pihak TWMR selaku promotor penyelengara dan berdasarkan input dari stakeholder yang berkepentingan memutuskan balapan dibatalkan dengan alasan cuaca hujan badai yang tidak memungkinkan dilangsungkan race.

BACA JUGA:Keeway Perkenalkan Motor Trail Listrik KL5000ST Terbaru di PEVS 2024, Intip Spesifikasi Lengkapnya!

Mengacu hasil race-1 tersebut, maka M Faerozi terbukti berhasil memperkecil selisih poin dengan posisi terdepan sehingga hanya berjarak 3 poin saja. Pembalap berusia 21 tahun tersebut berada di peringkat ke-2, sedangkan Arai Agaska yang berumur 16 tahun ada di posisi ke-6 klasemen sementara kelas AP250.

 

M. Faerozi menyatakan jika balapan race-1 sangat menantang. Dirinya coba memberikan hasil terbaik, sehingga berada di top grup pada race 1.

 

"Karena masuk dalam area track limit pada lap terakhir saya harus puas finish posisi ke-2. Pada race 2 balapan dibatalkan dengan alasan cuaca hujan badai,” ucap M. Faerozi.

 

Sedangkan Arai Agaska mengaku jika tiap sesi ada improvement di catatan waktu yang terus membaik. 

BACA JUGA:3.000 Lebih Konsumen Motor Honda Jadikan Pilihan Favorit Member Honda VIP Card Platinum Plus

"Saya dan tim perlu mengevaluasi kembali untuk seri selanjutnya. Pada race 1 saya mengalami crash dan tidak bisa melanjutkan kembali,” ucap Arai Agaska.

 

Menyangkut klasemen sementara untuk kategori tim AP250, maka Yamaha Racing Indonesia (YRI) berada di deretan ke-2. Itupun dengan perbedaan 3 poin dengan urutan teratas.

 

Kelas Supersports 600

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya