Yuk, Kenali Fungsi Kotak Hitam di CVT Matic Honda, Buat Apaan Sih?
Kotak Hitam-Ilham-
JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM – Masih banyak yang belum tahu nih fungsi kotak hitam di CVT motor matik Honda ternyata penting banget. Letaknya ada di bawah sokbreker dan di atas rem tromol belakang.
Biasanya, kotak ini bisa kamu temuin di motor matik Honda seperti BeAT series, Genio, Scoopy, Vario 160, sampai PCX 160.
Kotak hitam tersebut berisi sensor kecepatan atau speed sensor yang berfungsi melindungi sensor yang membaca kecepatan motor.
Sensor ini juga merupakan komponen wajib untuk fitur Idling Stop System (ISS), yang bikin motor matik lebih hemat bahan bakar dan ramah lingkungan.
BACA JUGA:Upaya Penerapan Smart City, Kendaraan Pelat Merah Yogyakarta Beralih ke Motor Listrik
BACA JUGA:Ada Apa di Sukolilo Pati? Motor Tanpa Pelat Nomor Semakin Banyak
Lalu, kenapa posisinya ada di belakang? Ternyata, speed sensor ini membaca kecepatan dari gigi transmisi yang letaknya memang berada di belakang boks CVT, dekat dengan roda belakang.
Selain menghidupkan fitur ISS, sensor ini juga punya tugas penting lain, yaitu mengukur kecepatan motor matik Honda dan menampilkan informasi kecepatan tersebut ke pengendara lewat speedometer di panel instrumen.
Hal ini jadi alasan kenapa motor matik Honda keluaran terbaru udah nggak pakai kabel speedometer yang terhubung ke roda depan lagi.
Jadi lebih rapi, modern, dan tentunya lebih efisien. Jadi, sekarang udah tahu kan, kenapa kotak hitam di CVT motor matik Honda itu penting banget?
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-