Suzuki GSX-R1000 K8 Rizla GP, Motor Langka dan Bersejarah, Cocok Buat Kolektor Sejati

Suzuki GSX-R1000 K8 Rizla GP, Motor Langka dan Bersejarah, Cocok Buat Kolektor Sejati

Suzuki GSX-R1000 Rizla MotoGP--Visor Down

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- Buat kamu penggemar Suzuki, MotoGP, atau motor edisi terbatas, GSX-R1000 K8 ‘Rizla GP’ ini wajib banget masuk list kamu.

Motor ini adalah nomor 115 dari total 135 unit yang pernah dibuat, hasil kolaborasi Suzuki dengan tim Rizla Suzuki MotoGP.

Dengan jarak tempuh super rendah, cuma 5.371 mil (sekitar 8.645 km), motor langka ini dibanderol £8.999 (sekitar Rp170 juta).

Harga segitu udah termasuk knalpot kustom dua pipa dan corak khas tim Rizla Suzuki dengan warna biru-kuning yang ikonik.

BACA JUGA:Wahana Apresiasi Karya Jurnalistik dan Blogger-Vlogger, Inilah Daftar Pemenangnya

BACA JUGA:Spesifikasi dan Daftar Harga Lengkap Yamaha AEROX ALPHA, Varian Standart Mulai Rp 29 Jutaan!


Tampak Depan Suzuki GSX-R1000--Visor Down

Buat kamu yang serius mau beli, motor ini datang lengkap banget! Ada buku manual asli, buku servis, buklet media Rizla GP, dua kunci, dan yang paling penting, sertifikat keaslian berbingkai.

Semua dokumen penting, kayak sertifikat MOT (uji kelayakan kendaraan di Inggris) dan tanda terima servis, juga udah disiapin.

Menurut dealer yang berbasis di Sheffield, motor ini bakal diservis dan dapet MOT baru sebelum dijual, jadi kamu tinggal gas tanpa ribet!

Motor ini nggak cuma cantik, tapi juga garang di jalan. Dibekali mesin empat silinder 999cc yang mampu memuntahkan tenaga 185 bhp dan torsi 85,5 lb-ft.

BACA JUGA:Yamaha Luncurkan Aerox Alpha di Indonesia, Pakai Teknologi Turbo Mirip NMAX

BACA JUGA:Spesifikasi dan Daftar Harga Lengkap Yamaha AEROX ALPHA, Varian Standart Mulai Rp 29 Jutaan!


Sarung Jok Belakang Suzuki GSX-R1000--Visor Down

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya