Resmi Gaet Rider Juara WSSP, Italtrans Siap Unjuk Gigi di Moto2 2025

Resmi Gaet Rider Juara WSSP, Italtrans Siap Unjuk Gigi di Moto2 2025

Pembalap Italtrans Racing Team Moto2, Diogo Moreira dan Andrian Huertas--Italtrans

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- Italtrans Racing siap bikin panas persaingan di Moto2 2025 dengan duet anyar mereka, Diogo Moreira dari Brasil dan juara World Supersport (WSSP) 2024, Adrian Huertas.

Persaingan di kelas menengah musim ini bakal sengit, dengan nama-nama top seperti Aron Canet, Manu Gonzalez, dan Sergio García yang musim lalu finis di empat besar di belakang Ai Ogura, sang juara yang promosi ke MotoGP.

Selain itu, ada juga rookie yang siap bikin kejutan seperti David Alonso dan Dani Holgado yang bergabung dalam proyek ambisius Aspar.

Tapi yang paling menarik perhatian jelas proyek Italtrans dengan Moreira dan Huertas yang bakal menunggangi Kalex bersama tim Italia.  

BACA JUGA:Rayakan Hari Pers Nasional, Wahana Gelar Servis Motor Honda Gratis untuk Jurnalis

BACA JUGA:Pengen Beli Vespa Matic? Ini Daftar dan Harga Terbaru 2025 yang Masih Jadi Favorit


Pembalap Italtrans Racing Team Moto2, Diogo Moreira dan Andrian Huertas--Italtrans

Tim ini baru aja resmi dipresentasikan di markas mereka di Calcinate, Bergamo. Moreira yang udah masuk musim keempat di Kejuaraan Dunia dan musim kedua di Moto2, datang dengan momentum apik setelah mengakhiri 2024 dengan performa gemilang.

Meski cuma finis ke-13 secara keseluruhan, dia berhasil ngumpulin 80 poin, di mana 52 poin di antaranya dikantongi dari lima balapan terakhir!

Nggak cuma itu, Moreira juga jadi bintang di balapan musim dingin, menang di Rocco's Ranch Christmas Cup ngalahin Pedro Acosta dan Aleix Espargaro, serta berjaya di ‘100 Km dei Campioni’ di sirkuit milik Valentino Rossi.

"Saya tak sabar untuk kembali ke lintasan dan memulai musim baru bersama tim," ujarnya penuh semangat.  

BACA JUGA:Suzuki Burgman Street 125EX Baru Harga di Bawah 30 Juta, Tapi Konsumsi BBM Seirit Apa?

BACA JUGA:Harga Motor Matic Baru Aprilia Ini Jadi Lebih Murah 4 Jutaan, Tapi Seberapa Irit Bensinnya?


Adrian Huertas, WorldSSP--worldsbk.com

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya