Resmi Gaet Rider Juara WSSP, Italtrans Siap Unjuk Gigi di Moto2 2025

Pembalap Italtrans Racing Team Moto2, Diogo Moreira dan Andrian Huertas--Italtrans
Sementara itu, Adrian Huertas yang lahir tahun 2003 juga siap debut di Moto2 dengan membawa titel juara dunia Supersport.
Tahun lalu, dia mengoleksi 10 kemenangan dari 23 balapan, 16 podium, dan delapan pole position.
"Saya sangat senang bisa bergabung dengan keluarga Italtrans. Sejak sesi latihan pertama saya sudah merasa nyaman dan saya tidak sabar untuk kembali bekerja dengan tim," kata pembalap asal Madrid ini.
Dengan pengalaman tarung di level juara, Huertas siap beradaptasi di Moto2 dan ngebidik gelar rookie of the year.
BACA JUGA:Marc Marquez Jelaskan Penyebab Kecelakaannya di Tes MotoGP Sepang
Pembalap Italtrans Racing Team Moto2, Diogo Moreira dan Andrian Huertas--Italtrans
Manajer tim, Laura Bertulessi, bersama Roberto Brivio dan Livio Suppo yakin kalau Italtrans bakal tampil kompetitif musim ini.
"Saya percaya bahwa pada tahun 2025 kami telah menciptakan sebuah tim yang dapat meraih hasil yang bergengsi," jelas Suppo.
"Diogo berkembang pesat tahun lalu, memenangkan gelar rookie terbaik, dan podium pertama di Moto2 dengan aksi overtake fantastis. Jika dia terus berkembang, hasil bagus pasti bakal datang. Adrian juga sudah menunjukkan kemampuan adaptasi yang oke di Moto2 saat tes di Jerez. Kami punya semua yang dibutuhkan, rider, tim, dan perusahaan di belakang kami, untuk menghadapi musim ini dengan cara terbaik," tambah mantan bos Ducati, Honda, dan Suzuki MotoGP itu.
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-