Jatuh, Cedera, Bangkit! Jorge Martin Tegaskan Musim 2025 Bukan Akhir dari Kariernya

Jatuh, Cedera, Bangkit! Jorge Martin Tegaskan Musim 2025 Bukan Akhir dari Kariernya

Jorge Martin pembalap MotoGP dari Tim Aprilia Racing--MotoGP

MOTOREXPERTZ.COM --- Meski menjalani musim yang jauh dari kata memuaskan di MotoGP 2025, Jorge Martin mengaku hal tersebut bukan akhir dari kariernya.

Jorge Martin tak menutup mata soal beratnya musim MotoGP 2025 yang ia jalani bersama Tim Aprilia Racing. 

Sang juara dunia MotoGP 2024 itu bahkan terang-terangan menyebut musim 2025 ini sebagai tahun yang buruk. 

Meski begitu, Jorge Martin menegaskan satu hal penting, yaitu masa sulit ini tidak akan menjadi penentu masa depannya di dunia balap.

BACA JUGA:Waduh! Marc Marquez Pernah Jadi Kelinci Percobaan Gresini di 2024?

BACA JUGA:Jadwal MotoGP Valencia 2025: Diakhiri Upacara Penutupan Musim

Perjalanan Jorge Martin di 2025 memang jauh dari kata mulus. Dari puncak kejayaan bersama Pramac Ducati, ia justru mengawali petualangan barunya di Aprilia dengan dua cedera serius. 

Akibatnya, pembalap asal Spanyol itu harus melewatkan tiga seri awal musim.

Saat mencoba comeback di Grand Prix Qatar, nasib buruk kembali menghampiri. 

Sebuah kecelakaan hebat membuatnya kembali menepi hingga mendekati jeda musim panas.

BACA JUGA:Jorge Martin: Demi Aprilia, Saya Rela Ganti Cara Balap, Tapi Penuhi Kebutuhan Saya!

BACA JUGA:Lorenzo Beri Wejangan ke Jorge Martin Biar Bangkit di MotoGP 2026

Jorge Martin baru benar-benar kembali balapan di Grand Prix Ceko, setelah polemik kontraknya dengan Aprilia akhirnya selesai.

Seiring berjalannya waktu, performa Martin mulai menunjukkan tanda-tanda positif. 

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya