Lihat Ubahan Teknis Terbaru pada New Honda Forza 350, Harganya Bikin Melongo!
JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Honda Thailand baru saja meluncurkan New Honda Forza 350 beberapa waktu lalu. Skutik gambot satu ini mendapatkan beberapa pembaruan.
New Honda Forza 350 ini memiliki desain baru bergaya sporty, kemewahan dan agresif. Selain itu ada juga pelbagai teknologi canggih yang disematkan HOnda pada motor matik satu ini.
BACA JUGA:Dengan Tampilan Warna Baru, New Honda Scoopy Hadir di Jambi, Ini Harganya...
BACA JUGA:Jawab Pertanyaan Pasar, Suzuki Pastikan Avenis 125 Dapat Layanan Purna Jual Terbaik
Di atas kertas, mesin berkapasitas 330 cc dengan injeksi bahan bakar SOHC berpendingin cairan menghasilkan tenaga puncak 21,5 kW atau setara 28,8 Tk pada 7.500 rpm, dengan torsi maksimum 31,5 Nm pada 5.250 rpm.
Angka ini berselisih cukup jauh dari Forza 250 pasar Indonesia yang memiliki profil tenaga 17 kW atau setara 22,7 kW pada 7.750 rpm dan torsi 24 Nm pada 6.250 rpm.
BACA JUGA:Motor Retro CFMoto 300 CL-X 2023 Resmi Meluncur di Eropa
BACA JUGA:Wow, MV Agusta Superveloce 1000 Oro Resmi Mengaspal, Superbike Bergaya Retro!
Berdasarkan klaim pabrikan, kecepatan tertinggi Forza 350 mencapai 137 kpj, dan mampu menempuh jarak 200 meter hanya dalam 10,4 detik.
Untuk meningkatkan pendinginan piston, terdapat oil jet seperti yang digunakan pada CRF450R, yang menyemprotkan oli langsung ke bagian belakang piston.
BACA JUGA:Keren, AHM Kolaborasi dengan YPA-MDR Gelar Latihan Aman Berkendara
BACA JUGA:Dukung Energi Ramah Lingkungan, Pemkab Sumenep Jadikan Motor Listrik Kendaraan Dinas
Mesinnya juga dilengkapi dengan Honda Selectable Torque Control (HSTC). Sistem mendeteksi adanya perbedaan antara kecepatan roda depan dan belakang, menghitung rasio selip, lalu mengontrol torsi mesin melalui injeksi bahan bakar untuk mendapatkan kembali traksi roda belakang.
HSTC dapat di-ON-OFF-kan melalui tombol di setang kiri. Indikator 'T' di tampilan digital berkedip saat sistem bekerja untuk mengatur pegangan.
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-