Emang Bener Rangka eSAF Keropos Bisa Diganti Lewat Garansi?
JAKARTA, MOTOREXPRETZ.COM-- Banyak yang menanyakan perihal keroposnya motor yang menggunakan rangka eSAF bisa diganti melalui jalur garansi.
Apalagi baru baru ini viral di media sosial yang memeprlihatkan motor Honda Beat patah karna menggunakan rangka eSAF.
Lantas, apa benar rangka eSAF yang keropos bisa digantikan lewat garansi? yuk simak jawaban bengkel resmi Honda atau AHASS.
BACA JUGA:Haruki Noguchi, Pembalap Jepang Meninggal Usai Kecelakaan Hebat di Sirkuit Mandalika
Jika rangka eSAF di motor matic kalian ada yang mengalami keropos, disarankan untuk dibawa ke AHASS terlebih dahulu untuk diperiksa secara lanjut dan detail.
"Dilihat terlebih dahulu kronologi kejadiannya seperti apa," ucap Sapari selaku Kepala Bengkel AHASS di Tangerang Kamis, 17 AGustus 2023.
Nantinya, keputusan digantikan baru atau tidaknya ada di pihak AHASS setelah diperiksa secara lanjut.
"Nanti AHASS yang menentukan bisa dan layak klaim apa tidak," jelas Sapari.
BACA JUGA:Kesan Pertama Komunitas Bikers Lihat Motor Listrik Honda EM1 e: di GIIAS 2023
Tak sembarangan, ada beberapa syarat yang harus kalian penuhi guna untuk klaim garansi rangka motor Honda.
"Misalnya kejadian tersebut di dalam masa perawatan motor di Kupon Perawatan Berkala (KPB 1), KPB 2 atau KPB 3 atau dalam service di AHASS," jelas Sapari.
"Kemudian kerusakan rangka memang ada kesalahan produksi bukan kesalahan pengguna," paparnya.
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-