Setelah Nmax dan Aerox Udah Turbo, Yamaha Lexi Turbo Layak Menyusul Nggak?
Yamaha AEROX ALPHA Berhasil Mencuri Perhatian Penggemar Sport Scooter di Tanah Air--YIMM
JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- Yamaha bikin gebrakan baru di kelas skutik 150 cc dengan menyematkan teknologi ‘turbo’ di dua produk andalannya, Yamaha Nmax 2024 dan Yamaha Aerox Alpha.
Sekarang muncul pertanyaan, apakah Lexi bakal kebagian teknologi keren ini juga?
Rifki Maulana, Public Relations, YRA & Community Manager Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM), ngasih bocoran kalau peluang itu ada banget.
Soalnya, Nmax dan Aerox Alpha pakai mesin yang sama dengan Lexi LX 155. Jadi secara basis mesin, mereka bertiga ini serupa.
BACA JUGA:Update Honda CRF1100L Africa Twin 2025: Performa Bertenaga dan Fitur Makin Canggih
BACA JUGA:Siap Jelajah Segala Medan, CFMoto 800MT-X Tawarkan Performa dan Teknologi Modern
Test Ride Yamaha LEXI LX 155 di Bali--Yamaha
“Kita lihat demand-nya. Kalau (konsumen) Lexi-nya memang membutuhkan, ya bisa kita study kan,” kata Rifki kepada wartawan.
“Resource-nya sudah ada, mesin-nya sudah ada, tinggal marketnya saja (butuh atau tidak?),” lanjutnya.
Walaupun mesinnya sama, konsep Lexi beda, loh, sama Yamaha Nmax dan Yamaha Aerox Alpha.
Yamaha Lexi punya dek rata yang lebih fungsional buat bawa barang, sementara Nmax dan Aerox Alpha punya dek dengan tangki bahan bakar di tengah.
BACA JUGA:7 Tips Aman Berkendara Motor di Cuaca Berkabut, Kunci Utama: Jangan Panik!
BACA JUGA:Panduan Lengkap Perpanjang SIM 2025: Syarat, Langkah-Langkah, dan Biaya yang Perlu Anda Tahu
Tapi soal mesin, ketiganya udah dibekali teknologi 155 cc terbaru dengan berbagai pembaruan kayak body cylinder & forged, head cylinder & valve, crankshaft & rotor assy, camshaft, hydraulic tensioner, hingga jalur oli baru.
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-