Tampil Lebih Gahar, New Yamaha MT-25 Hadir dengan Mesin Lebih Bertenaga

Tampil Lebih Gahar, New Yamaha MT-25 Hadir dengan Mesin Lebih Bertenaga

New Yamaha MT-25 Resmi Meluncur, Hadir dengan Banyak Upgrade Menarik--YIMM

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. (YIMM) baru saja meluncurkan Yamaha MT-25 terbaru, motor sport naked yang hadir dengan berbagai pembaruan signifikan.

MT-25 terbaru ini merupakan bagian dari keluarga MT yang terkenal dengan julukan "The Master of Torque."

Motor ini menawarkan desain yang lebih agresif dan futuristik, dilengkapi dengan fitur-fitur canggih untuk mendukung pengalaman berkendara yang lebih dinamis, serta peningkatan pada performa mesin yang lebih bertenaga.

"Upgrade-upgrade yang kami sajikan ini selaras dengan kebutuhan para pengguna yang menginginkan motor berpostur besar (big bike) yang macho dengan performa mesin yang powerful namun tetap nyaman dan praktis digunakan di perkotaan maupun untuk adventure," ujar Takaaki Hirama, Deputy Director Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Mfg.

BACA JUGA:New Yamaha R25 Resmi Meluncur di Indonesia, Harga Mulai Rp 75 Jutaan

BACA JUGA:Keren! Komunitas Touring Tebar Mushaf Indonesia Siapkan Program Kegiatan untuk Terus Berbagi di Tahun 2025

Dari segi mesin, Yamaha MT-25 terbaru memiliki detail dan spesifikasi yang sama seperti Yamaha R25 generasi terbaru, yakni 4 langkah, 8 katup DOHC dengan sistem Fuel Injection dan berpendingin cairan dengan teknologi berstandar Euro 5+.

Mesin ini menghasilkan daya maksimal 26,4 kW pada 12.000 RPM dan torsi puncak 22,6 Nm pada 10.000 RPM.

Selain itu, ada juga beberapa perubahan di bagian mesin, seperti combustion chamber yang lebih padat, sistem sistem air intake yang lebih panjang, muffler dengan dua  catalysts, dan tambahan canister untuk menampung uap bensin.

MT-25 kini juga dilengkapi dengan Assist & Slipper Clutch, yang membuat perpindahan gigi lebih ringan dan mengurangi risiko roda belakang tergelincir saat perpindahan gigi mendadak.

BACA JUGA:Gampang, Begini Cara Mengatasi Footstep Motor yang Kendor

BACA JUGA:Yamaha Pisah Jalan dengan VR46, Kerjasama Resmi Berakhir

Dalam hal desain, Yamaha MT-25 memiliki tampilan yang lebih futuristik dan sporty, terinspirasi dari MT-07.

Salah satu perubahan paling mencolok ada di bagian belakang yang kini lebih kompak dan padat, memberikan kesan motor yang lebih ramping dan agresif.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya