Lepas dari KTM, MV Agusta Punya Jalan Lebih Terang Buat Berkembang

MV Agusta LH44 Dragster 800 RR Lewis Hamilton--The Bike Specialists
JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- Art of Mobility resmi mengambil alih MV Agusta Group sepenuhnya, sekaligus menandai perpisahannya dengan KTM, pabrikan motor Austria yang lagi kena masalah keuangan.
Di bawah kepemilikan keluarga Sardarov, Art of Mobility bertekad menjaga stabilitas jaringan pemasok dan dealer MV Agusta biar tetap aman dari dampak restrukturisasi KTM.
Dengan kepemilikan penuh ini, MV Agusta nggak perlu khawatir soal gangguan finansial yang mungkin terjadi akibat krisis di KTM.
Tahun 2024 jadi momen emas buat MV Agusta, karena berhasil menjual 4.000 unit motor, naik 116% dibanding tahun sebelumnya.
BACA JUGA:Rayakan Hari Pers Nasional, Wahana Gelar Servis Motor Honda Gratis untuk Jurnalis
BACA JUGA:Pengen Beli Vespa Matic? Ini Daftar dan Harga Terbaru 2025 yang Masih Jadi Favorit
Bisa dibilang, brand asal Italia ini makin melesat meskipun KTM lagi goyah.
Sebelumnya, KTM lewat Pierer Mobility masuk ke MV Agusta tahun 2022 dengan membeli sahamnya.
Lalu, di 2024, KTM bahkan meningkatkan kepemilikannya jadi 50,1%, sementara keluarga Sardarov masih pegang 49,9%.
Namun, nggak lama setelah itu, KTM mulai kena guncangan besar yang bikin masa depannya abu-abu.
BACA JUGA:Suzuki Burgman Street 125EX Baru Harga di Bawah 30 Juta, Tapi Konsumsi BBM Seirit Apa?
BACA JUGA:Harga Motor Matic Baru Aprilia Ini Jadi Lebih Murah 4 Jutaan, Tapi Seberapa Irit Bensinnya?
Di November 2024, KTM resmi masuk ke fase restrukturisasi hukum lewat administrasi mandiri.
Ini dilakukan buat menghindari kebangkrutan dan menyiapkan strategi penyelamatan perusahaan.
Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News
- Tag
- Share
-