Bendsneyder Kuasai Race 1 WorldSPP di Depan Publik Sendiri, Aldi Satya Mahendra Tembus 8 Besar

Bendsneyder Kuasai Race 1 WorldSPP di Depan Publik Sendiri, Aldi Satya Mahendra Tembus 8 Besar

Pembalap MV Agusta Reparto Corse WorldSPP, Bo Bendsneyder--MV Agusta Reparto Corse

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- Bo Bendsneyder tampil luar biasa di Race 1 WorldSSP Belanda 2025, Sabtu (12/4/2025)! Pembalap MV Agusta Reparto Corse yang punya darah Indonesia ini berhasil nyabet kemenangan manis di depan publiknya sendiri di Sirkuit Assen.

Dia unggul jauh dengan selisih 3,228 detik dari Stefano Manzi, pembalap Pata Yamaha Ten Kate yang harus puas di posisi kedua.

Sementara podium ketiga jadi milik Can Oncu dari Yamaha bLU cRU Evan Bros Team yang juga tampil konsisten sepanjang balapan.

Persaingan di belakang mereka juga nggak kalah seru. Posisi keempat ditempati Jaume Masia dari Orelac Racing Verdnatura Ducati, sementara Tom Booth-Amos dari PTR Triumph Factory Racing harus puas di posisi kelima.

BACA JUGA:Toprak Razgatlioglu Buka Peluang ke MotoGP Musim Depan? Kenan Sofuoglu: Masih 50:50!

BACA JUGA:MotoGP Bakal Punya Bos Baru, Liberty Media Siapkan 61 Triliun Buat Jadi Pemilik Mayoritas


Pembalap Yamaha bLU cRU Evan Bros Team WorldSSP, Aldi Satya Mahendra--IG/aldihendra_57

Nama-nama besar lain kayak Leonardo Taccini, Philipp Oettl, dan Lucas Mahias juga saling sikut buat masuk zona top 10. Tapi yang bikin senyum makin lebar adalah hasil dari pembalap Indonesia, Aldi Satya Mahendra!

Yap, Aldi tampil keren banget! Ngebela Yamaha bLU cRU Evan Bros Team, Aldi sukses tembus posisi kedelapan, cuma terpaut 11,247 detik dari Bendsneyder yang jadi juara.

Nggak gampang bisa bersaing di level ini, apalagi lawannya banyak yang udah berpengalaman dan punya tim mapan. Aldi nunjukin kalau talenta balap Indonesia bisa bersinar di panggung dunia.

Sementara itu, beberapa nama sayangnya harus gagal finis kayak Luca de Vleeschauwer, Oliver Bayliss, sampai Kaito Toba.

BACA JUGA:Motul Bagi Oli Gratis Buat Peserta Mandalika Trackday Experience

BACA JUGA:Seri 2 IATC 2025 Qatar Jadi Tantangan 4 Rider Muda Indonesia Taklukan Sirkuit Lusail

Tapi itu nggak ngurangin keseruan race yang satu ini. Bo Bendsneyder bener-bener jadi bintang di depan publik sendiri, dan Aldi Satya Mahendra kasih bukti nyata kalau Indonesia nggak cuma numpang lewat di WorldSSP.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya