Jadi Begini Kronologi Joan Mir Keracunan Makanan di Hari Ketiga Tes MotoGP 2022 Mandalika, Belum Banyak yang Tahu!

Jadi Begini Kronologi Joan Mir Keracunan Makanan di Hari Ketiga Tes MotoGP 2022 Mandalika, Belum Banyak yang Tahu!


Joan Mir alami keracunan makanan di Mandalika, Indonesia|MotoGP.com|

Joan Mir merasa tak sanggup untuk menjalani sesi tes MotoGP 2022 di Mandalika, Minggu (13/2/2022) kemarin, usai keracunan makanan.

MANDALIKA, MOTOREXPERTZ.com - Apes banget Joan Mir, di hari ketiga, Minggu (13/2/2022) kemarin, pembalap Ecstar Suzuki MotoGP tersebut malah keracunan makanan.

Hari ketiga tak kalah krusialnya bagi pada tim dan pembalap untuk menjajal dan mensimulasi rangkaian tes, agar bisa dipakai saat balapan.

Namun tidak untuk Mir, juara dunia MotoGP 2020 itu justru mendapat pengalaman pahit saat di Mandalika, Indonesia.

Saat dia bersiap untuk melakoni sesi tes di hari ketiga kemarin, di office Suzuki ia merasakan tidak enak badan.

BACA JUGA:Alex Rins Akui GSX-RR 2022 Masih Kalah 0,4 detik dari Rival, Masih Belum Cukup Kuat Jika Bersaing di Babak Kualifikasi!

BACA JUGA:Hasil Tes MotoGP 2022 Mandalika #Day3: Sirkuit Mandalika Dikuasai Pol Espargaro Kembali, Quartararo Konsisten Bayangi Rider Tiga Besar

Mir mengaku merasa perutnya bermasalah sehingga kondisinya merasa nggak nyaman.

+++++

Lalu, kata Mir, gak lama kemudian ia muntah-muntah sampai harus mendapat pertolongan dokter.

Setelah pengecekan, Mir diminta agar kembali ke hotel untuk istirahat.

Ditambah ia juga merasa kekurangan energi dan stamina usai keracunan makanan.

"Setelah sarapan saya pergi ke sirkuit, tapi begitu saya di sana, di office saya mulai merasa jauh lebih buruk dan saya mulai muntah.

BACA JUGA:Terkuak! Plus-Minus Honda Vario 160 dan CB150X Dibeberkan Tester dari Komunitas Motor ini?

BACA JUGA:Hasil Tes MotoGP 2022 Mandalika #Day2: Tercepat di Hari Kedua, Luca Marini Ungguli 0.192 Detik Atas Marc Marquez

"Kemudian dokter datang untuk mencoba membantu saya, tetapi akhirnya saya harus kembali ke hotel karena saya benar-benar kelelahan," terang Mir.

+++++

"Kondisi fisik saya telah menghambat saya hari itu, saya tak punya kekuatan untuk mengendarai motor dan ini juga mengubah rencana kami," tambah Mir.

Setelah menjelaskan bagaimana ia menderita keracunan, Mir bilang, jika ia punya kesimpulan bahwa ia akan siap untuk bersaing usai mendapat hasil positif do dua tes pertama di Mandalika.

"Saya merasa sangat buruk, tapi hal seperti ini bisa terjadi dan akhirnya saya punya beberapa kesimpulan bagus dari hari pertama dan kedua.

BACA JUGA:Asyik! Lewat bLU cRU Riding Experience, YRA Ajarkan Pengguna Yamaha WR 155 R Makin Jago Main Off-Road

BACA JUGA:Ogah Biasa! Modifikasi Yamaha XSR 155 ini Hadirkan Konsep Big Wheels Bike, Modifikator: Makin Mumpuni Diajak Adventure

"Menurut saya, kami akan datang dengan cukup siap untuk balapan pertama di Qatar, terlepas dari semua ketidaknyamanan yang kami temukan selama dua hari terkahir di Mandalika," pungkas Mir.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya