Bikers Mesti Tahu, Jangan Lupa Kalau Oli Gardan Juga Butuh Diganti

Bikers Mesti Tahu, Jangan Lupa Kalau Oli Gardan Juga Butuh Diganti

Oli Gardan Motor Matic Habis--Wahana Honda

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- Kamu pengguna motor matic? Jangan cuma ingat ganti oli mesin aja, oli gardan juga penting banget buat diperhatikan.

Kalau kelupaan atau telat ganti, motor kamu bisa kena masalah serius, lho.

Ini dia empat tanda kalau oli gardan kamu udah waktunya diganti.

1. Muncul Suara Bising yang Ganggu Banget

Kalau kamu dengar suara aneh dari arah box CVT, kayak bunyi “kletek-kletek” atau berdecit, itu tanda oli gardan udah nggak kental lagi.

BACA JUGA:Wahana Apresiasi Karya Jurnalistik dan Blogger-Vlogger, Inilah Daftar Pemenangnya

BACA JUGA:Spesifikasi dan Daftar Harga Lengkap Yamaha AEROX ALPHA, Varian Standart Mulai Rp 29 Jutaan!

Oli gardan yang encer bikin gesekan antar komponen transmisi nggak terlumasi dengan baik, dan akhirnya muncul suara bising.

Bahkan, kotoran dari logam di oli bisa bikin gear cepat aus. Jangan diabaikan, ya. Langsung ganti oli ke bengkel.

Kalau nggak, komponen seperti gear ratio bakal rusak, dan biaya perbaikannya bisa bikin dompet jebol!

2. Motor Jadi Bergetar Nggak Nyaman

Tiba-tiba motor kamu bergetar di bodi atau stang? Ditambah suara kasar pas jalan? Itu juga tanda oli gardan mulai habis.

BACA JUGA:Yamaha Luncurkan Aerox Alpha di Indonesia, Pakai Teknologi Turbo Mirip NMAX

BACA JUGA:Kawasaki KLR650 2025 Resmi Meluncur, Punya Warna Baru Lebih Energik dan Dinamis

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya