Terancam Tergusur di Ducati, Pecco Bagnaia: Saya Hanya Mau Fokus Balapan!

Terancam Tergusur di Ducati, Pecco Bagnaia: Saya Hanya Mau Fokus Balapan!

Pembalap Ducati Lenovo Team, Fransesco 'Pecco' Bagnaia--Jose Breton

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -- Francesco ‘Pecco’ Bagnaia menatap musim 2026 dengan beban berat di pundaknya.

Setelah melewati musim 2025 yang disebutnya sebagai tahun terburuk, pembalap asal Italia ini kini berada di persimpangan jalan, antara memilih bangkit atau kehilangan kursi emasnya di Ducati.

Ya, karier Bagnaia di Ducati memang sedang terancam. Dengan hampir seluruh kontrak pembalap grid MotoGP berakhir tahun ini, posisi Bagnaia mulai digoyang rumor.

CEO Aprilia, Massimo Rivola, bahkan secara terang-terangan memprediksi posisi Pecco akan direbut oleh pembalap muda, Pedro Acosta.

BACA JUGA:Marc Marquez Belum Mau Move On dari Ducati, Sepakati Kontrak Baru Hingga Musim 2028?

Menanggapi itu, Bagnaia memilih bersikap realistis namun waspada.

"Jujur, setelah musim lalu, saya hanya ingin fokus balapan demi balapan. Kita lihat saja apa yang terjadi sebelum mulai bicara masa depan," kata Bagnaia, saat peluncuran livery Ducati di Madonna di Campiglio, Trentino, Italia, Senin (19/1/2026).

Belajar dari Marc Marquez

Satu hal yang menarik dari transformasi Pecco musim ini adalah pengakuannya terhadap keunggulan rekan setimnya, Marc Marquez.

BACA JUGA:Bagnaia 'Ngamuk'! Siap Balas Dendam di MotoGP 2026 dan Tak Malu 'Curi' Ilmu Marc Marquez

Bagnaia menghabiskan musim dingin untuk menganalisis mengapa dirinya menderita dengan GP25 sementara Marquez tampil lebih dominan.

"Marc tampil lebih baik di situasi-situasi tertentu saat saya justru menderita. Saya mencoba menganalisis itu semua untuk jadi lebih baik," akunya.

Untuk musim 2026, Pecco punya satu permintaan teknis yang jelas, ia ingin kontrol traksi yang lebih presisi pada tangan kanannya (throttle).

BACA JUGA:Fermin Aldeguer Bisa Jadi Kuda Hitam di MotoGP 2026, Marquez Bersaudara dan Bagnaia Patut Waspada!

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya