Polisi Beri Helm Gratis di Operasi Patuh Jaya Candi 2023

Polisi Beri Helm Gratis di Operasi Patuh Jaya Candi 2023

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM-Dapat diketahui, Operasi Patuh Jaya 2023 ini sudah digelar sejak 10 Juli 2023 lalu.

Dan akan terus digelar sampai dengan tanggal 23 Juli 2023 mendatang.

Operasi Patuh Jaya ini diadakan guna menjaga ketertiban lalu lintas di Indonesia.

BACA JUGA:Terkuak! Ini Penyebab Motor Matic Sering Mati Mendadak di Jalanan

Jika ada yang melanggar ketertiban lalu lintas, maka akan terjaring razia ini dan akan diberikan sanksi yang sesuai dengan pelanggaran yang dilakukan.

Namun, operasi ini digelar berbeda oleh Polresta Pati di Operasi Patuh Candi 2023.

Kepolisian Polresta Pati memberikan helm gratis yang sudah memiliki Standar Nasional Indonesia (SNI) kepada pengendara motor yang tidak mengenakan helm.

Pemberian helm gratis tersebut digelar di Jalan Kolonel Sunandar yang bertepatan di Perempatan Puri Pati, pada Senin, 17 Juli 2023.

BACA JUGA:Sejarah Baru! Pembalap Asal Indonesia Juara 1 di ajang JuniorGP, Balap Moto3 Eropa

Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama pun turut menjelaskan melalui Kasat Lantas, Kompol Asfauri mengenai kegiatan simpatik yang dilakukan Polresta Pati tersebut.


Pemberian helm gratis oleh Polresta Pati-Polresta Pati-polrestapati.com

"Kegiatan Operasi Patuh Candi 2023, Polresta Pati melaksanakan kegiatan simpatik dengan membagikan helm gratis kepada pengendara yang tidak memakai helm atau yang tidak melengkapi perlengkapan keselamatan berkendara," kata dia.

Pembagian helm berstandar nasional Indonesia ini digelar guna memberi kesadaran kepada masyarakat akan pentingnya mengenakan helm saat berkendara.

"Kegiatan ini merupakan salah satu upaya kami dalam menumbuhkan kesadaran tertib berlalu lintas dan keselamatan sebagai kebutuhan," ucap Asfauri.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya