Garuda Rider, Grafis Spesial Enea Bastianini di MotoGP Mandalika

Garuda Rider, Grafis Spesial Enea Bastianini di MotoGP Mandalika

JAKARTA, DISWAY.ID-- MotoGP 2023 kembali digelar di Indonesia, di Pertamina Mandalika International Circuit pada pekan kemarin, 14-15 Oktober 2023.

Ada banyak kejutan yang dihadirkan dalam #IndonesianGP kali ini. Salah satunya grafis helm spesial pembalap Ducati Lenovo Team, Enea Bastianini.

BACA JUGA:HDCI Jakarta Timur Resmikan Sekretariat Baru

Helm KYT yang berkolaborasi dengan Drudi-Performance serta Enea Bastianini ini mempunyai filosofi yang dalam. 

Semua elemen grafis yang disematkan di helm Enea, masing-masing punya arti bagi Indonesia.

Garuda Rider

Enea Bastianini mempunyai julukan “La Bestia” (Makhluk Buas). Makhluk buas selalu tergambarkan sebagai ikon di helm yang sering Enea gunakan pada saat balapan. 

BACA JUGA:Yamaha Ajak Puluhan Konsumen dan Mekanik Nonton Langsung MotoGP Mandalika

Karena itu, di seri ke-15 MotoGP kali ini, KYT Enea Edisi #IndonesianGP 2023 resmi menyematkan makhluk buas di dalam kebudayaan Indonesia.

KYT Enea Edisi #IndonesianGP 2023 menampilkan Garuda sebagai karakter utama “La Bestia”. Garuda merupakan makhluk buas dalam kisah mitologi Indonesia. 


grafis spesial di helm KYT milik Enea Bastianini di MotoGP Mandalika-dok KYT-

Digambarkan sebagai makhluk setengah dewa, makhluk suci yang menyerupai elang raksasa sebagai pelindung yang dapat berpindah tempat ke mana saja. 

Selain itu, Garuda juga dapat menjadi rekan terpercaya, karena melambangkan kesetiaan serta pengabdian tanpa pamrih.

BACA JUGA:Kawasaki Ninja 7 Hybrid Segera Meluncur di Eropa Januari 2024!!

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya