Upgrade Sokbreker Belakang, Apakah NMAX Turbo Bisa di NMAX Lama?

Upgrade Sokbreker Belakang, Apakah NMAX Turbo Bisa di NMAX Lama?

Sokbreker NMax-Ilham-

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM - Yamaha NMAX 'TURBO' series dan NMAX Neo series udah pake sokbreker belakang baru nih.

Jadi kalo dibandingin sama NMAX generasi sebelumnya, emang kelihatan mirip tapi kalo urusan spesifikasi akan beda jauh.

Menurut Ferry Nurul Fajar dari PT YIMM pas lagi di acara Media Workshop NMAX TURBO di Cibinong, sokbreker belakang NMAX terbaru ini punya travel yang lebih panjang dan lebih empuk dibanding yang sebelumnya.

"Sok belakang NMAX terbaru ini punya travel yang lebih panjang dan juga lebih empuk dibandingkan generasi sebelumnya," kata Ferry.

BACA JUGA:MXGP 2024 Siap Mampir ke Indonesia, Crosser AHM Siap Raih Hasil Terbaik

BACA JUGA:Inilah Pemenang Mekanik Bengkel AHASS Terbaik di Technical Skill Contest 2024 Jakarta-Tangerang

Jadi kalo di data teknisnya, NMAX generasi sebelumnya punya panjang sokbreker total 310,8 mm.

Untuk yang NMAX Neo series dan 'TURBO' series ini, sokbrekernya panjang totalnya jadi 321,6 mm.

Artinya ada penambahan sekitar 10,8 mm untuk panjang sokbreker secara keseluruhan.

Dan buat travel-nya juga naik, dari yang sebelumnya 86 mm jadi 91 mm.

BACA JUGA:Assen Siap Panaskan Paruh Kedua MotoE 2024

BACA JUGA:Aksi Kepedulian AHM Berhasil Raih Penghargaan CSR Terbaik di Tanah Air

"Ini membuat jarak main sokbreker lebih panjang yang bikin nggak gampang mentok," tambah Ferry lagi.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya