YES! Motor Boleh Titip di Kantor Polisi Selama Mudik Lebaran 2024, Maling Berani Ambil?

YES! Motor Boleh Titip di Kantor Polisi Selama Mudik Lebaran 2024, Maling Berani Ambil?

Antisipasi Kehilangan Motor saat Libur Lebaran 2024 Boleh Titip di Kantor Polisi, Maling Berani Ambil?--www.polresjembrananews.com

JAKARTA, MOTOREXPERTZ.COM -   Untuk mengantisipasi kehilangan motor jelang libur lebaran 2024, kalian bisa menitipkan di kantor polisi.

Terjadinya kriminalitas saat libur lebaran bisa saja terjadi. Tak heran pemilik kendaraan harus lebih waspada untuk meninggalkan motor di rumah.

Pihak kepolisian menghimbau kepada masyarakat untuk menitipkan kendaraanya di kantor polisi saat libur lebaran.

Karo Penmas Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, penitipan kendaraan dapat dilakukan di Kantor Polisi terdekat.

BACA JUGA:Tips Menghindari Razia Polisi, Dijamin Pasti Lewat Bro!

BACA JUGA:Polisi dan Uji Emisi: Ketidakpatuhan Beberapa Kendaraan Dinas

“Terkait dengan penitipan kendaraan, silakan dari mulai tingkat Polsek, Polres, Polda sesuai dengan kapasitasnya tentu akan diatur secara manajemen keamanan barang berharga, baik itu rumah kosong, kendaraan, atau yang lain-lain yang bersifat berharga,” ujar Trunoyudo, dilansir dari laman resmi Polri, Selasa, 2 April 2024.

Polri akan mendirikan 5.784 pos pengamanan sampai pelayanan saat musim mudik lebaran. Pos tersebut dimanfaatkan oleh pemudik untuk sekedar beristirahat dan menikmati layanan kesehatan.

“Di sana juga ada posko kesehatan. Sehingga ketika kurang fit atau ada sesuatu yang memang untuk mengecek kesehatan di pos-pos pam ini menyediakan layanan kesehatan yang tentu berkoordinasi juga dengan dinas-dinas kesehatan daerah,” ucap Trunoyudo. 

Disisi lain, Korlantas Polri juga akan menggelar Operasi Ketupat 2024 guna menjaga kelancaran arus mudik dan balik pada masa mudik Idul Fitri 1445 H. Operasi Ketupat akan dilaksanakan selama 13 hari, yaitu mulai 4 April sampai dengan 16 April 2024.

BACA JUGA:Deretan Model Spion Variasi yang Aman dari Polisi

BACA JUGA:Segini Denda Jika Kendaraan Masuk di Jalur Busway dan Tertangkap Polisi

Terpisah, ratusan personel kepolisian dan instansi lainnya siap amankan jalannya mudik lebaran 2024 dalam operasi ketupat.

Brigjen. Pol. Raden Slamet Santoso selaku Dirgakkum Korlantas Polri sampaikan bahwa sekitar 155 ribu personel gabungan yang akan berpatisipasi dalam Operasi Ketupat akan terbag dalam tujuh satuan tugas atau atau satgas.

Temukan konten motorexpertz.com menarik lainnya di Google News

Tag
Share
Berita Lainnya